Siapa yang tidak mengenal Blaise Pascal? Beliau adalah tokoh terkenal dalam bidang Matematika dan juga Fisika. Blaise Pascal lahir pada tanggal 19 Juni 1623 di Clermont-Ferrand, Perancis. Blaise sejak kecil dikenal sebagai seorang anak yang cerdas walaupun ia tidak menempuh pendidikan di sekolah secara resmi. Di usia 12 tahun, ia sudah bisa menciptakan sebuah mesin penghitung untuk membantu pekerjaan ayahnya. Nama ayahnya adalah Étienne Pascal. Ayahnya adalah seorang petugas penarik pajak yang bekerja di wilayah Auvergne, Perancis. Sejak usia empat tahun Blaise telah kehilangan ibunya. Karya-karyanya terus bertambah mulai dari merancang bangunan segienam (hexagram), menemukan prinsip kerja barometer, sistem kerja arloji, hingga ikut terlibat dalam pembuatan sistem transportasi bawah tanah kota Paris. Bersama Pierre de Fermat menemukan teori tentang probabilitas.
Selain tertarik dengan dunia sains, Pascal juga tertarik dengan filsafat dan agama. Sejak mengalami pertobatan pada usia 23 tahun, Pascal menjadi rajin berdoa dan berpuasa.
Le couer a ses raison ne connait point (Hati mempunyai alasan-alasan yang tidak dimengerti oleh rasio) adalah ungkapan Pascal yang sangat terkenal. Dengan pernyataan ini Pascal tidak bermaksud menunjukkan bahwa rasio dan hati itu bertentangan. Hanya saja menurut Pascal, rasio atau akal manusia tidak akan sanggup untuk memahami semua hal. Baginya "hati" (Le couer) manusia adalah jauh lebih penting. Hati yang dimaksudkan oleh Paskal tidak semata-mata berarti emosi. Hati adalah pusat dari segala aktivitas jiwa manusia yang mampu menangkap sesuatu secara spontan dan intuitif. Rasio manusia hanya mampu membuat manusia memahami kebenaran-kebenaran matematis dan ilmu alam. Dengan memakai hati, manusia akan mampu memahami apa yang lebih jauh daripada itu yakni pengetahuan tentang Allah. Kebenaran tidak hanya diketahui oleh akal saja tetapi juga dengan
hati, bahkan menurut Paskal untuk dapat mengenal Allah secara langsung
manusia harus menggunakan hatinya. Dengan demikian Paskal hendak menegaskan bahwa rasio manusia itu memiliki batas sedangkan iman tidak terbatas.
Dalam matematika kita mengenal Segitiga Pascal. Segitiga Pascal adalah suatu aturan geometri pada koefisien binomial dalam sebuah segitiga. Berikut susunan Segitiga Pascal :
Demikian sekilas tentang Blaise Pascal. Semoga bermanfaat.
0 Comments